ads

9 Okt 2012

Beberapa Jenis Minuman Alami untuk Kesehatan

jenis minuman alami untuk meningkatkan kesehatan tubuh
Yuk konsumsi minuman sehat untuk tubuh ...
Halo sahabat makanansehat.web.id yang masih setia berbagi informasi bersama kami :D .

Berikut ini adalah informasi tentang beberapa jenis minuman yang perlu anda konsumsi karena manfaatnya terhadap kesehatan tubuh, maupun mafaat lain yang dapat mendukung aktifitas keseharian andari dari gaungguan kesehatan maupun penurunan kondisi tubuh.

Mungkin banyak diantara pembaca yang memilih minuman berenergi yang dijual luas di toko untuk melepaskan dahaga segaligus mengambil manfaat yang dikandung berbagai minuman tersebut. Namun ada  baiknya jika anda mengetahu bahwa minuman alami lebih baik dibandingkan minuman botol/kotak yang banyak di jual di pasaran.

Nah di bawah ini, kami sampaikan beberapa alternatif minuman untuk kesehatan dan minuman yang direkomendasikan untuk melancarkan aktifitas keseharian anda. Adapula minumang yang mengandung manfaat khusus seperti  Tart cherry juice yang digunakan sebagai penenang.

Lebih lengkapnya, mari simak artikel berikut;

6 Jenis Minuman dan Manfaatnya untuk Tubuh

1. Sakit tenggorokan? solusinya: Teh herbal

Teh herbal bukan barang asing lagi di jaman sekarang, teh herbal semakin mudah ditemukan sebagaimana teh hijau beredar di pasaran. Teh Herbal, sebagaimana dituliskan dalam buku the doctor book of home remedies dapat menghilangkan rasa sakit pada tenggorokan.

Chamomile adalah satu jenis teh herbal yang memiliki khasiat tersebut. Selain itu, teh lemon dan madu juga tidak kalah bermanfaatnya. Lemon dapat menghilangkan lendir, sedangkan madu dapat mengurangi rasa sakit.

2. Santan untuk sariawan

Jika anda atau anggota keluarga mengalami sariawan, jangan panik. Santan diyakini dapat memerangi sariawan. Kandungannya yang kaya akan asam lauric, asam lemak dengan anti-viral, antifungal, anti-inflammatory cukup melindungi kulit dan memulihkan infeksi sariawan. Sariawan bukan masalah lagi, toh santan sangat mudah ditemukan, apalagi di Indonesia, santan merupakan bahan baku untuk diolah menjadi berbagai jenis makanan atau pun jajan, salah satu yang paling populer dan banyak dijajakan adalah es campur.

3. Minum Susu dapat memperpanjang rasa kenyang

Menurut riset yang diterbitkan di American Journal of Clinical of Nutrition, para peneliti menemukan minum susu tanpa lemak di pagi hari mampu meningkatkan efek rasa kenyang. Efek ini tentu saja akan membendung rasa lapar nantinya.

4. Jus pickle untuk keram

Otot keram? Kalau begitu Anda harus minum jus pickle (acar). Berdasarkan riset para peneliti dari universitas North Dakota State, menyatakan bahwa; mereka yang mengonsumsi jus pickle berhenti mengeluh dalam waktu 85 detik, atau 37 persen lebih cepat dari mereka yang mongonsumsi minuman lain.

5. Tart cherry juice, brandy dan chamomile supaya cepat tertidur

Siapa sangka bahwa brandy rupanya telah dimanfaatkan para ahli fisik sebagai obat penenang  sejak abad ke 19.  Tart cherry juice, sebagaimana penelitian yang dilakukan oleh Dr.Glyn Howatson, memiliki kandungan melatonin yang tinggi. Melatonin sendiri dapat meningkatkan durasi tidur dan membantu Anda mendapatkan tidur berkualitas. Bagi anda yang menghindari alkohol, jangan bingung karena teh chamomile adalah salah satu pilihan lainnya.

6. Air dan baking soda untuk perut kembung

Baking soda mengandung sodium bicarbonate, salah satu bahan utama yang kerap digunakan dalam perawatan antacid. Baking soda membentu menetralisir zat asam penyebab rasa kembung pada perut. Namun yang harus diperhatikan adalah sodium dapat memicu tekanan darah, jadi ada baiknya Anda berkonsultasi dengan dokter tentang takaran yang pas.

Bagaimana menurut anda? Punya informasi seputar jenis minuman alami atau resep tradisional ala Indonesia untuk meningkatkan kesehatan dan menghindari berbagai gangguan kesehatan tubuh? kami tentu senang jika anda ingin berbagi resep bersama kami dan para pengunjung blog ini.

Artikel berjulul: Jenis Minuman Alami untuk kesehatan ini disarikan dari beberapa artikel pada tribunnews.com

Beberapa Jenis Minuman Alami untuk Kesehatan Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Mainusa