Di Indonesia. Ada telur ayam ras, telur ayam kampung, bebek, soang, dan puyuh. Anak-anak kadang kurang menyukai kuning telur sehingga seringkali kita menyajikan telur untuk anak-anak dengan cara dikocok (dadar telur/omelet).
Sedangkan kadar gizi telur dadar/omelet ternyata ditengarai menurun dibandingkan dengan telur rebus atau telur mata sapi. Maka kita sebagai orang tua berupaya untuk merekayasa masakan berbahan telur agar supaya anak-anak suka. Kiranya orang dewasa tak perlu lagi lah mengkonsumsi telur. Biarlah telur untuk anak-anak saja :D
Resep sate telur puyuh |
Telur puyuh adalah satu dari berbagai macam telur yang ada. Gambar masakan telur diatas adalah Sate Telur Puyuh dengan bumbu semur. Inilah resep sate telur puyuh :
Resep Sate Telur Puyuh
Bahan
- Telur Puyuh
Bumbu
- Bawang putih
- Bawang merah
- Merica
- Salam
- Daun Jeruk
- Laos
- Kecap
- Garam
- Gula
Cara membuat :
- Haluskan bumbu kecuali daunan
- Tumis bumbu sampai berbau harum kemudian masukkan sedikit air, kecap, daun jeruk, laos dan salam
- Setelah bumbu mendidih, masukkan telur puyuh yang telah dikupas.
- Masak telur puyuh sampai air menyusut dan telur berubah warna menjadi hitam.
- Setelah dingin, tusuk mempergunakan tusuk gigi, 3 buah telur setiap tusukannya.
Selamat menikmati :)